Wajah Baru Taman Mini Indonesia Indah Bikin Liburan Makin Seru Bareng Keluarga
Wajah Baru Taman Mini Indonesia Indah Bikin Liburan Makin Seru Bareng Keluarga busrejekigemilang.com 08/15/2024 Event News Wajah Baru Taman Mini Indonesia Indah Bikin Liburan Makin Seru Bareng Keluarga08/15/2024 Liburan Seru dengan Destinasi Wisata Ramah Anak di Berbagai Kota08/14/2024 Sewa Hiace Premio Luxury Rejeki Gemilang07/31/2024 Sewa Hiace Murah dan Keuntungan Lainnya Bersama Bus Rejeki Gemilang07/30/2024 BUTUH LAYANAN CEPAT? Silahkan Hubungi Tim Marketing Kami (+62) 813 1847 7788 (+62) 812 8999 1919 Wajah Baru Taman Mini Indonesia Indah Bikin Liburan Makin Seru Bareng Keluarga Halo Sobat Trip! Tau kan kalau Taman Mini Indonesia Indah (TMII) kini hadir dengan wajah baru yang lebih segar dan modern? Setelah proses revitalisasi besar-besaran, destinasi wisata legendaris ini kembali menyapa pengunjung dengan berbagai perubahan menarik yang wajib kamu kunjungi bersama keluarga. Revitalisasi Besar-Besaran, Taman Mini Jadi Lebih Asri dan Modern Revitalisasi Taman Mini yang dilakukan pada tahun 2022 telah mengubah taman seluas 147 hektar ini menjadi lebih asri dengan 70% area hijau yang membuat suasana semakin sejuk dan nyaman. Selain itu, fasilitas di dalamnya juga mengalami pembaruan, mulai dari angkutan berbasis listrik yang ramah lingkungan hingga ruang publik yang lebih luas dan inklusif, cocok untuk semua kalangan termasuk penyandang disabilitas. Atraksi dan Wahana Baru yang Menarik Dengan wajah barunya, Taman Mini juga menawarkan berbagai atraksi dan wahana baru yang tak boleh dilewatkan. Beberapa di antaranya adalah: Museum Digital Indonesia Pengalaman berwisata digital yang mengajak kamu mengenal lebih dalam tentang Indonesia melalui teknologi interaktif. Danau Archipelago Menyuguhkan replika kepulauan Indonesia dengan pemandangan yang memukau. Jagat Satwa Nusantara Area konservasi satwa yang menawarkan pengalaman edukatif bagi anak-anak dan keluarga. Museum Komodo Tempat yang wajib dikunjungi untuk mengenal lebih dekat satwa purba asal Indonesia. Dunia Air Tawar & Serangga Atraksi unik yang memamerkan keanekaragaman hayati air tawar dan serangga dari berbagai penjuru dunia. Baca juga : sewa bus medium agar perjalanan nyaman dan efisien Tips Berkunjung ke Taman Mini Agar pengalaman liburan Sobat Trip ke Taman Mini lebih maksimal, berikut beberapa tips yang bisa kamu ikuti: Pesan Tiket Secara Online. Hindari antrean panjang dengan memesan tiket melalui situs resmi Taman Mini. Datang di Hari Kerja. Jika memungkinkan, kunjungi Taman Mini pada hari kerja untuk menghindari keramaian dan lebih leluasa mengeksplorasi setiap sudutnya. Manfaatkan Angkutan Listrik. Kelilingi Taman Mini dengan bus listrik yang ramah lingkungan untuk pengalaman berkeliling yang nyaman dan menyenangkan. Eksplorasi Wahana Baru. Jangan lewatkan atraksi dan wahana baru yang menambah keseruan liburan bersama keluarga. Lokasi dan Harga Tiket Masuk Taman Mini berlokasi di Jalan Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, dan buka setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 17.00. Harga tiket masuknya sangat terjangkau, yaitu Rp25.000 per orang, dengan tarif parkir Rp25.000 untuk mobil dan Rp15.000 untuk motor. Nikmati Perjalanan Lebih Nyaman dengan Bus Rejeki Gemilang Sobat Trip, untuk perjalanan yang lebih nyaman dan bebas ribet, kamu bisa menggunakan layanan bus dari Bus Rejeki Gemilang. Dengan armada yang lengkap dan layanan terbaik, perjalanan kamu ke Taman Mini akan lebih menyenangkan. Pilih layanan bus yang sesuai dengan kebutuhanmu, dan nikmati perjalanan yang aman serta nyaman bersama keluarga. Oh iya, untuk informasi terkini, jangan lupa follow media sosial Bus Rejeki Gemilang juga di instagram @busrejekigemilang dan facebook @busrejekigemilang. Kemanapun tujuan wisatamu, Pakai Bus Rejeki Gemilang Aja! Tags : taman mini, wajah baru taman mini, wisata indonesia Share :